oleh

BKC Kab. Tasikmalaya masuk 5 Besar Kejurprov 2 BKC Jabar

Kab. Tasikmalaya, LINTAS PENA.

Atlit atlit karateka Kabupaten Tasikmalaya menuai sukses masuk ke posisi bergengsi 5 besar dalam ajang kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jawabarat (Jabar) yang berlangsung di pondok Puragabaya Ciparay kab Bandung Jumat (13-8-2021) sampai minggu kemarin (15-8-2021). Ketua Harian BKC Kabupaten Tasikmalaya H. Dedi, S.E. didampingi Korkestapel Wawan Siswanto, S.IP. yang akrab di panggil Wawan Patar menyatakan bahwa merasa bangga dan terharu atas prestasi yang yang diraih atlet atlet Karateka Kabupaten Tasikmalaya, walaupun dengan sarana dan prasaeana yang cukup terbatas akan terapi mampu menorehkan prestasi yang gemilang, sehingga membawa nama harum nama baik kabupaten tasikmalaya katanya.

Lebih lanjut Wawan Patar mengatakan dari berbagai kelas yang dipertandingan, dari kategori kominte tata gerak dan kata, meraih 6 medali emas satu perak dan 9 perunggu, dengan demikian BKC Kabupaten Tasikmalaya menempati urutan ke 5 dari 25 Pengurus Kabupaten (Pengkab) SeJawabarat. Mungkin itu semua hasil pembinaan yang dilakukan secara continue dan terprogram secara sistematis serta hasil kekompakan dan kerjasama yang baik antar pengurus, pelatih dan dorongan dari orang tua atlit kami ucapkan terimakasih untuk semuanya ucapnya.

Sementara Itu saat dikonfirmasi Bendahara umum (Bendum) BKC Kabupaten Tasikmalaya H. Dodi Ajat Sudrajat, S.E., M.Si. menambahkan bahwa dengan raihan prestasi ini menjadi pemicu dan motivasi bagi jajaran pengurus untuk meningkatkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan para atlit dimasa yang akan datang. Walaupun pada saat ini kondisinya kurang memadai, akan tetapi tidak menyurutkan langkah dan semangat untuk meningkatkan prestasi dimasa yang akan datang pungkasnya. (M. Muhlis)

Komentar