Cingalontang,LINTAS PENA – Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto, menghadiri Yaumul Ijtima Ranting Lengkong Jaya, di Desa Lengkong Jaya, Cigalontang Kab. Tasikmalaya, Sabtu (13/5/2023).
Bupati Ade menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan acara tersebut. “Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas dilaksanakan acara Yaumul Ijtima ini, juga sebagai perekat tali silaturahmi masyarakat Lengkong jaya”, ungkapnya.
“Karena masih suasana idulfitri”, imbuh Bupati Ade, “saya menyampaikan mohon maaf lahir dan bathin atas kekurangan, khususnya selama diamanahi untuk memimpin Kabupaten Tasikmalaya”.
Hadir dalam kesempatan ini Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Ketua FPP, Muspika Cigalontang,dan tamu undangan lainnya.(ADE BACHTIAR ALIEF)***
Komentar