oleh

Adek Erfil Manurung Pimpin Laskar Merah Putih Masa Bhakti 2019-2024

Karawang, LINTAS PENA

Perayaan HUT Ke 19 dan Musyawarah MTDP Laskar Merah Putih sukes digelar Markas Besar LMP pada 7, 8, 9 November 2019 di Gedung Indo Alam Sari Telukjambe Karawang Jawa Barat. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua Umun LMP H. Adek Erfil Manurung, SH.

Menurut Ketua Markas Daerah Jabar, Ukut Purba , ST dalam kesempatan Pembukaan  acara dihadiri sekira 3.000 orang yang berasal dari : Perwakilan Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, Kementerian Koperasi dan UKM, Gubernur Jawa Barat yang diwakili oleh Badan Kesbangpol Jabar, Anggota DPRD Jabar asal Karawang, Perwakilan Bupati Karawang dan Purwakarta, Polres Karawang, Kodim Karawang, Muspida Karawang, Ormas dan LSM Se Karawang, jajaran Dewan Pendiri, Pengurus Markas Besar, Markas Daerah se Indonesia, Markas Cabang, Markas Anak Cabang se Indonesia.

“Kami bersyukur sambutan luar biasa dari berbagai kalangan bisa hadir dan menyamhut perayaan HUT LMP dan Pembukaan Musyawarah besar. Hal ini menjadi kehormatan bagi kami” ungkap Ukur Purba disela sela keriuhan acara.

Gelaran acara yang berlangsung tiga hari ini, lanjut Ukur Purba, merupakan standing poin bagi eksistensi LMP ditengah dinamika organisasi yang semakin berkembang. Olehnya, melalui musyawarah para dewan pendiri dan diikuti oleh Markas Besar, Markas Daerah dan Markas Cabang LMP serra para pelaku sejarah berkembangnya Ormas LMP, mampu menghasilkan keputusan strategis dan memilih dan meneyapkan  Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal secara aklamasi, menetapkan AD/ART, Garis Besar Program Kerja serta Rekomendasi  yang diyakini membawa kearah masa depan ormas LMP dalam mencapai tujuannya.

“Alhamdulillah, Musyawarah ini dapat menetapkan kembali Haji Adek Erfil Manurung, SH dan Hj. Neneng A. Tutty, SH sebagai Ketua Umum dan Sekjen LMP Periode 2019-2024, serta  dapat merukuskan dan menetapkan AD/ART, Garis Bessr Program Kerja dan Rekomendasi yang diharapkan membawa Ormas LMP ke arah yang lebih baik lagi,” jelas Ukur Purba.

Terpisah, usai terpilih, H.Adek Erfil Manurung SH berjanji dan memastikan akan menjaga amanah yang diberikan peserta MTDP, dan akan tetap berjuang mempersatukan anak bangsa.“Menjalankan amanah untuk memperjuangkan kehidupan dan hak-hak masyarakat Indonesia. Sekaligus, mengawal keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia NKRI harga mati,” ucapnya, usai menerima tongkat estafet kepemimpinan LMP kembali, pada Musyarawah Majelis Tinggi Dewan Pendiri (MTDP) di Karawang, Jawa Barat, Kamis (7/11/2019).

“Laskar Merah Putih telah berhasil menjalankan visi dan misi para anggotanya, Selain mempererat persatuan Mabes dan Mada yang tercermin dari semangat militansi tinggi di Musyawarah Besar Majelis Tinggi Dewan Pendiri, juga karena sukses memilih Ketum,” ungkapnya ketika diwawancarai, Jumat (8/11/2019).

Ketua Markas Cabang Kabupaten Karawang, Awandi Siroj atau populer dengan sebutan Abah mengatakan dirinya terharu dan bahagia dengan terlaksananya kegiatan dan dengan terpilihnya kembali H. Adek Erfil Manurung dan Ibu Neneng A Tutty sebagai ketua umum dan sekjend LMP secara musyawarah mufakat. “Saya terharu dan bahagia atas terlaksananya kegiatan dengan tertub dan lancar, terlebih proses musyawarah berlangsung demokratis penuh dengan semangat persaudaraan dan persatuan.” kata Abah.(***)

Dia menyebut, dengan terpilihnya kembali H. Adek Erfil Manurung menjadi Ketua Umum LMP periode 2019-2024, optimis mampu membawa LMP sebagai ormas yang mampu mempersatukan seluruh elemen bangsa.“Saya optimis, di bawah kepemimpinan Ketua Umum H. Adek Erfil Manurung, Ormas LMP semakin maju dan diperhitungkan,” pungkas Awandi Siroj.(REDI MULYADI)***

Komentar