oleh

Bidang PAUD Dikmas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tasikmalaya Sukses Selenggarakan Jambore PAUD Tahun 2019

Kab.Tasik,LINTAS PENA

Bidang PAUD Dikmas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tasikmalaya sukses menyelenggarakan Jambore  PAUD Tasikmalaya pada hari    Rabu 31 Juli 2019 yang bertempat di Hotel Asri Singaparna   yang dibuka secara resmi oleh Sekretarus Daerah Drs.Iin Aminudin M.Si mewakili Bupati Tasikmalaya yang berhalangan hadir karena ada acara di Bandung.

Pada kesempatan itu tampak hadir  Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Edi Ruswandi Hidayatulloh S.Pd.MM,Kabid PAUD  Dikmas Atang M.MPd,Kasie PAUD Dikmas Sera Sani Verana M.Pd.Kasie Kelembagaan dan Kursus Drs.H.Daris M.Si,Kasie Pembinaan GTK, para UPT Pendidikan,IGTKI, HIMPAUDI, BKPRMI ,para kepala sekolah,para guru ,para peserta dan tamu undangan lainnya.

Kabid PAUD Dikmas Atang M.MPd  yang juga ketua pelaksana mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program tahunan kami sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak,Undang Undang nomor 20 Tahun 2003 tentang Pendidikan Nasional,juga Permendiknas Nomor 58 Tahun 2009 tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini juga panduan penyelenggaraan Gebyar Pendidikan PAUD  Tahun 2019  “Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah memotivasi bermain dan belajar anak usia dini,mengembangkan bakat dan kreatifitas anak, meningkatkan motivasi tenaga kependudikan dalam melaksanakan pembelajaran dan pengembangan anak.Selajutnya mata lombanya abtara lain mewarnai gambar, Pildacil dan fashion show anak serta  ibu pesertanya dari anak anak PAUD, TK dan Ta’am dari lembaga IGTKI, HIMPAUDI, serta  BKPRMI yang ada di 39 Kecamatan ,”tuturnya.

Semertara itu Sekretars Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Edi Ruswandi Hidayatulloh S.Pd.MM.Mengatakan kami sangat mengapresiasi atas seluruh kinerja PAUD  Dikmas beserta jaharannya, teutama para guru guru Paud yang sydah memberikan kontribusi pemikiran  melalui pemeritahn Kabupaten Tasikmalaya zelanjutnya perlu juga di ketahui bahwa jajarannya RA,Kober, SPS tidak ada yang ASN jecualu guru atau kepala sekolah TK kurang lebih ada sekita 300 orang sedangkan guru guru PAUD  yang berjumlah 6324 orang mereka tidak surut dan tidak pantang mundur mendidik mereka komitmen mengabdi kepada masyarakat dan pemerintah Kabupaten Tasikmalaya “Alhamdulillah untuk lembaga lembaga ada yang sudah terakreditasi,BOP sudah berjalan Dan serifikasi pun sudah meskipun baru sebagian Dan mudah mudahan Tahun depan bisa bertambah ,”tuturnya.

Sementara itu, Sekda  Kabupaten Tasikmalaya Drs.Iin Aminudin M.Si mengatakan kami merasa senang dan bangga atas terselenggara kegiatan Jambore PAUD ini .Kami menharapkan para orang tua Dan tenaga kependidikan yang telah diamanati untuk menjaga dan mendidik anak dengan semestinya sehingga karakter anak dapat terbentuk dengan baik semoga anak anak kita dapat pelajaran positif dan dapat berprestasi di kemudian hari,” jelasnya singkat.(ADE BACHTIAR ALIF)***

Komentar