oleh

Bupati Kuningan Buka Cerdas Cermat Agama Islam Gebyar Muharam 1439 H

Kuningan, LINTAS PENA

Bupati Kuningan H. Acep Purnama,SH,MH mengapresiasi acara Lomba Cerdas Cermat Agama Islam tingkat Kabupaten Kuningan yang dilaksanakan Kementerian Agama Kabupaten Kuningan di Masjid Agung Syiarul Islam, Sabtu (13/10/2017).

Dia menilai acara itu luar biasa karena pesertanya melibatkan ibu ibu Majelis Talim dan baru pertama kali digelar di Kabupaten Kuningan.”Saya berharap acara seperti ini bisa kembali dilaksanakan pada momen-momen tertentu, selain sebagai media silaturahim juga sarana evaluasi khususnya bagi ibu majelis talim dalam menimba ilmu di masing-masing majelis talim.”jelasnya

Menurutnya, menjadi juara jangan dijadikan tujuan utama. Setiap perlombaan pasti ada yang menang dan kalah. Namun, dengan mengikuti lomba cerdas cerdas cermat Agama Islam itu diharapkan mampu mendorong semangat menimba ilmu di Majelis Talim terutama memperbaiki segala kekurangan untuk diamalkan dalam kehidupan di lingkungan masyarakat. (ADING/hms)***

 

Komentar