Kab.Tasikmalaya, LINTAS PENA
Shalat Idul Fitri 1440 H Tingkat Kabupaten Tasikmalaya bersama Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto, S.IP beserta Keluarga dan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya bertempat di Masjid Agung Baiturrahman Singaparna, Rabu (05/06/2019)
Dalam sambutannya Bupati menyampaikan beberapa pesan. “Pertama, mari kita maknai perayaan Idul Fitri 1440 Hijriyah tahun ini, sebagai momentum untuk merangkai persaudaraan, mengokohkan persatuan dan kesatuan di antara kita dan mewaspadai isu-isu yang tidak benar, mengadu domba, serta segala hal yang dapat merugikan diri kita, keluarga, masyarakat, daerah, dan bangsa kita,” tuturnya.
Kedua, kita tingkatkan usaha, ikhtiar, dan kerja keras, serta optimisme dalam membangun daerah kita, semoga pembangunan yang kita sedang laksanakan mendapat ridha dari Allah SWT. sehingga cita-cita mewujudkan Kab. Tasikmalaya lebih sejahtera dapat terwujud,” ujarnya.
“Ketiga, mari kita bersatu padu dan bahu membahu untuk membina lingkungan sekitar kita masing-masing agar tidak terjadi penyalahgunaan agama untuk tindakan kekerasan dan pemboncengan kegiatan keagamaan untuk tindakan kekerasan. Marilah kita jaga anak cucu dan masyarakat kita, agar tidak terpengaruh oleh paham-paham salah yang menggunakan kekerasan dengan berselimutkan agama. Marilah kita jaga rumah-rumah ibadah dan tempat-tempat Pendidikan anak-anak kita agar tidak menjadi tempat yang rawan akan pengaruh paham yang salah dan sesat,” tegasnya.
“Keempat, saya meminta kepada seluruh masyarakat Kab. Tasikmalaya agar berupaya memahami ajaran islam secara kaffah/sempurna. Dan merekatkan tali silaturahim antar sesama manusia dan menebarkan kedamaian serta memperkuat ukhuwah islamiah,” ucapnya.
Seusai pelaksanaan Shalat Ied, Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya menyediakan makanan gratis untuk masyarakat dari mulai jajanan seperti cimol, baso hingga kupat tahu, lengko, nasi t.o, sate dll. @ Singaparna, Jawa Barat, Indonesia (KOMINFO)****
Komentar