oleh

Bupati Tasikmalaya Hadiri Acara Silaturahmi Anggota BPD Se Kec. Sariwangi dan Pengukuhan Asosiasi BPD Masa Khidmah 2019-2024

Kab.Tasik,LINTAS PENA

Pada hari Minggu 24 Maret 2019  bertempat di MTs /MA Al-Hamidiyah Cipancur Desa Sirnasari Kecamatan Sariwangi telah dilalsanakan kegiatan silaturrahmi anggota BPD Se Kecamatan Sariwangi dan Pengukuhan Asosiasi BPD Masa Khidmah 2019-2024. Tampak hadir Pada acara tersebut,  Bupati Tasikmalaya H.Ade Sigianto. S.IP beserta Ibu, Kabag Humas, Camat  Sariwangi, perwakilan dari TNI-POLRI ,Ketua APDESI  Sariwangi dan anggota BPD serta tamu undangan lainnya. Hal itu disampaikan  Drs.H.Acep Z.Malik Ketua Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa (ABPD)Kecamatan Sariwangi kepada LINTAS PENA.

Dalam kata sambutan dibacakan oleh Irwan Sohibul Muin S.Pd.I bahwa kegiatan ini mengacu pada Undang-Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang desa/APDESI juga Permendagri Nomor 110 tahun 2016 dan hasil rapat permusyawaratan desa pada tanggal 2 Maret 2019. Adapun jumlah peserta seluruh anggota yang hadir pada kegiatan ini sebanyak 60 orang dari 8 desa yang ada di Kecamatan Sariwangi , dengan harapan semoga dapat terjalinnya silaturrahmi dan adanya pemahaman tentang Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa, tuturnya.

Sementara itu ,Bupati Tasikmalaya H.Ade Sigianto S.IP menyambut baik atas terselenggaranya kegiatan ini dan ini luar biasa sudah bagus lanjutkan yang sudah terbentuk seraya memaparkan dengan panjang kebar tentang kondisi dan keberadaan Kabupaten Tasikmalaya sejak dipimpin Pak Bupati Tatang Farhanul Hakim, Pak Bupati Uu Ruzhanul ulum dan sekarang masa kepemimpinan yang sisa masa bakti kurang lebih 1.5 tahun lagi ,”jelasnya.

Selanjutnya Bupati Tasikmalaya memaparkan tentang tigas dan pokok BPD  diantaranya mengawasi,membahas dan menyepakati peraturan desa bersama Kepada desa,menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa juga melakukan pengawasan kinerja Kepada desa secepat mungkin.dan insyaa alloh secepatnya kami bupati Tasikmalaya akan mengundang seluruh Anggota BPD guna lebih detail lebih paham keberadaan BPD -BPD Yang ada di Kabupaten Tasikmalaya.

Ade Sugianto S .IP. berpesan kepada semua Yang hadir di acara tersebut menjelang pilpres ,pileg serentak agar dapat mensukseskannya dan berharap pemilu aman tertib kondusif jaga kerukunan perbedaan adalah alat pemersatu dan kita sama sama berdoa kepada Alloh SWT semoga bangsa Indonesia ada dalam lindungannya dan diberi pemimpin yang amanah, jelasnya. (ADE BACHTIAR ALIEF)***