Kab.Tasik ,LINTAS PENA
Seperti yang diperkirakan “Ayah Dani” Ading akhirnya memenangkan Pilkades Nusawangi Kecamatan Cisayong ,Kamis 24 Oktober 2019, dengan DPT Desa Nusawangi terdiri dari 4 kedusunan, yakni Dusun Sariwangi,Tanjunghurip,Cinusa Girang, daan Nagarawangi, Pilkades yang diketuai Kohar S. Sy berlangsung aman lancar kondusif sesuai harapan.
Ading secara pribadi sangat berterima kasih terhadap Tim Sukses dan pada Simpatisan yang sudah berjuang sekuat tenaga tanpa mengenal lelah, dan menyukseskan perjuangan-perjuangan politik ini sampai akhir , dan tak lupa terhadap masyarakat dan para tokoh masyarakat Desa Nusawangi yang memberikan kepercayaan mendukung saya, juga terhadap seluruh jajaran panitia Pilkades saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas proses keberlangsungan Pilkades Nusawangi ini dan baik sukses tanpa ekses.
Ketua Pilkades Nusawangi Kohar S.Sy mengucapkan terima kasih kepada pihak keamanan yang cukup ketat, aparat kepolisian juga TNI, berjaga-jaga disaat pilkades berlangsung, animo masyarakat terhadap Pilkades Nusawangi cukup tinggi, itu membuktikan dengan hadirnya ribuan masyarakat luar Nusawangi yang menyaksikan langsung, suksesi pemilihan kepala Desa Nusawangi.
“Memang sengaja kami datangkan petugas keamanan dari kepolisian dan TNI dari Koramil dia tiada lain untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan karena para cakades sama-sama memiliki banyak pendukung,.Namun kami gembira karena pelaksanaan pilkades berlangsung aman dan lancar sukses tampa ekses, dan setelah melalui tahapan demi tahapan Pilkades, dan akhirnya di menangkan oleh calon nomor urut 2 yakni bapak Ading (Ayah Dani),terangnya.
Ading menambahkan, ” mudah-mudahan bagi semua para cakades, kita tetap menjalin tali silaturahmi karena bagi saya kemenangan politik di Pilkades ini bukan segala-galanya tetapi yang paling terpenting adalah kebersamaan dan tetap menjalin tali silaturahmi secara terus menerus, karena kemenangan saya ini,bukan hanya kemenangan saya, tetapi kemenangan seluruh warga masyarakat desa nusawangi, maka dari itu marilah kita bergandengan tangan bekerja sama membangun desa nusawangi pungkasnya.(JOHAN ROHANI)***