oleh

Delapan Desa di Kabupaten Pangandaran Laksanakan Pilkades Serentak Tahun 2023

Pangandaran LINTAS PENA – Kabupaten Pangandaran laksanakan Pilkades Serentak Tahun 2023, delapan Desa di tujuh kecamatan hari ini Rabu (03/05/2023).Desa Babakan Kecamatan Pangandaran salah satu dari delapan Desa yang melaksanakan Pilkades serentak , bertempat di Pelabuhan Cikidang yang terletak di pesisir pantai timur tampak warga antusias mendatangi  Tempat Pemungutan Suara ( TPS)

Sebanyak 8.904 Daftar Pemilih Tetap (DPT) dari lima (5) Dusun di Desa tersebut cukup efektif serta kondusif karena tidak ada antrian panjang warga yang akan memilih calon Kepala Desa hal ini di karenakan

panitia pelaksana Pilkades menyediakan  delapan belas (18) TPS .,

hingga pukul 12:00 WIB warga yang datang untuk memberikan hak suara nya   hampir mencapai 70% dan pukul 13:00 WIB pendaftaran di nyatakan di tutup dan teruskan dengan penghitungan suara.

Ada dua calon Kepala Desa ( Kades) yang maju di Pilkades Desa Babakan no satu Undang Herdi merupakan incumbent dan no dua Isan .

H.Sartoyo .D.pd.M.pd , selaku ketua panitia pelaksana Pilkades ini mengatakan Pelaksanaan Pilkades Desa Babakan ini “”Alhamdulillah terbilang cukup sukses kondusif hingga akhir penghitungan suara dan di nyatakan undang herdi Cakades no urut 1 ini unggul dengan perolehan suara sebanyak 4.497 kemudian no urut 2 memperoleh suara 1.662 dari suara Sah 6.159 blangko 34 tidak sah 47 jumlah keseluruhan 6.210, jelasnya .

Jajaran Polres Pangandaran sehari sebelum  pelaksanaan telah mempersiapkan personel untuk pengamanan pada Pilkades serentak 2023 dengan menggelar apel kesiapan dan pergeseran pasukan.(EL)****

Komentar