oleh

DPRD Kab.Tasikmalaya Menggelar Rapat Paripurna Persetujuan Penetapan Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan ABPD Tahun Anggaran 2021

Kab.Tasikmalaya, LINTAS PENA

Pada hari Jum’at 29 Juli 2022 pukul 15.30 yang bertempat di ruang rapat paripurna telah dilaksanakan rapat paripurna Persetujuan Penetapan Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan ABPD Tahun Anggaran 2021. Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD H.Apip Ifan Permadi,S.Pd.I,M.Ipol .Turut hadir pada acara tersebut para pimpinan beserta anggota dewan,  Wakil Bupati Tasikmalaya H. Cecep Nurul Yakin ,  Sekda Moch Zein,  Forkompimda,para  asisten, staf ahli para kepala dinas/ kepala badan, kepala bagian , camat dan tamu undangan lainnya.  Hal itu disampaikan Sekretaris DPRD Drs.Aam Rahmat Selamet M.Pd kepada LINTAS PENA.

            “Alhamdulillah, Persetujuan Penetapan Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan ABPD Tahun Anggaran 2021berjalan lancar sebagaimana yang diharapkan,”ungkapnya.

            Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya  H.Apip Ifan Permadi,S.Pd.I,M.Ipolmengatakan, berdasarkan Undang  Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang pemerintah daerah sebagaimana telah diubah dan terakhir dengan Undang Undang Nomer 9 Tahun 2015 Pasal  329 berbunyi:  Kepala daerah menyampaikan rancangan peraturan daerah (raperda) tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD kepada DPRD dengan dilampiri laporan keuangan yang telah diperiksa oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) paling lambat 6 (enam) bulan setelah tahun anggaran berakhir.

(4) Randangan Perda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dibahas kepala daerah Bersama DPRD untuk mendapat persetujuan bersama.

(5) Persetujuan bersama rancangan Perda sebagaimana dimaksud pada ayat (4)  dilakukan  paling lambat 7 (tujuh) bulan setelah tahun anggaran berakhir

(6) Atas dasar persetujuan bersama sebagaimana dimaksud pada ayat dimaksud, kepala daerah menyiapkan rancangan Perkada tentang penjabaran pertanggungjawaban pelaksanaan APBD.

            “Pertanggungjawaban pelaksanaan APBD, pada hahekatnya merupakan evalusi kinerja dan pertanggungjawaban atas pelaksanaan APBD dalam kurun waktu satu tahun anggaran. Berkenaan dengan hal tersebut d atas, Wakil Bupati Tasikmalaya telah menyampaikan penjelasan Rancangan peraturan Daerah Kabupaten Tasikmalaya tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Tasikmalaya Tahun Anggaran 2021 dan telah dibahas oleh Badan Anggaran DPRD Kabupaten Tasikmalaya,” kata H.Apip Ifan Permadi,S.Pd.I,M.Ipol.

            Pimpinan rapat paripurna menyampaikan terima kasih kepada H.Asop Sopiyudin,S.Ag.M.MPd yang telah menyampaikan laporan hasil pembahasan Badan Anggaran DPRD Kabupaten Tasikmalaya tentang Raperda kabupaten Tasikmalaya tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Tasikmalaya Tahun Anggaran 2021. “Sebagaimana kita simak Bersama bahwa Badan Anggaran DPRD Kabupaten Tasikmalaya telah menyampaikan hasil pembahasannya terhadap Raperda Kabupaten Tasikmalaya  tentang pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Tasikmalaya tahun Anggaran 2021, yang pada prinsipnya dapat menerima, menyetujui dan merekomendasikan kepada Rapat Paripurna DPRD untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah Kabupaten Tasikmalaya.”katanya.

            Namun demikian, lanjut H.Apip Ifan Permadi,S.Pd.I,M.Ipol.berdasarkan Peraturan DPRD Kabupaten Tasikmalaya Nomor 1 Tahun 2019 tentang Tata Tertib DPRD Kabupaten Tasikmalaya Pasal 9 ayat (4) huruf a,angka 2 kewenangan untuk menyetujuinya ada pada Rapat Paripurna DPRD ini. “Berkenaan dengan telah disetujuinya Rancangan Peraturan Daerah kabupaten Tasikmalaya menjadi Peraturan Daerah Kabupaten Tasikmalaya tersebut, maka saya atas nama pimpinan DPRD menyampaikan ucapan terima kasih kepada Badan Anggaran DPRD yang telah membahas Rapaerda dimaksud, juga kami ucapkan terima kasih kepada Bupati Tasikmalaya beserta perangkatnya yang telah menyampaikan, memberikan penjelasan dan bersama-sama melakukan pembahasan mengenai Raperda Kabupaten Tasikmalaya tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Tasikmalaya Tahun Anggaran 2021, mudah mudahan  segala upaya kita dijadikan amal soleh dan berbuahkan pahala yang berlibat ganda,”pungkasnya. (HUMAS DPRD/ ADV)***