Tasikmalaya, LINTAS PENA
Pada hari Minggu tanggal 13 September 2020 di mulai jam 08.00 wib s/d selesai bertempat di KUBE Madani III Jl. Kapten Naseh RT 04/02 Kel. Panglayungan Kec. Cipedes , Kapospol Cipedes Aiptu Pupu (mewakili Kapolsek Indihiang) dan Babinkamtibmas Kel.Panglayungan Brigadir Dena telah dilaksanakan kegiatan Pengamanan pendistribusian Bansos Perluasan BSP (Bantuan Sembako Pangan) Covid-19 dari Kemensos RI dengan kuota 349 orang /KPM.
Kapolsek Indihiang Kompol H. Didik Rohim Hadi, SH, M.Si melalui Kasubag Humas Polres Tasikmalaya Kota Ipda Agus Fredi M.S.IP. menjelaskan pendistribusian bansos perluasan berupa Bantuan Sembako Pangan (BSP) Covid-19 dari Kemensos kuota untuk 349 orang/KPM Bantuan yang diberikan untuk bulan September 2020 Senilai RP. 200.000 (dua ratus ribu rupiah) yang di disalurkan dalam bentuk sembako berupa :12 kg beras premium, 0,5 kg Daging Ayam,1 kg telor,1 kg buah jeruk medan 1kg, 1 kg kentang dan 2 buah tempe
“Dalam pelaksanaan pendistribusian Bansos Perluasan dengan memperhatikan Protokol kesehatan maka untuk pengambilan Sembako tersebut, semua KPM (Keluarga Penerima Manpaat) Untuk pengambilannya ke KUBE PRSE telah menguasakan kepada RW dan RT masing2 dengan dibuatkan surat Kuasa.Selama giat berjalan situasi aman tertib dn lancar.”ujarnya. (LUKMAN NUGRAHA,SP)***
Komentar