oleh

Jajaran Polsek Cihideung Polresta Tasikmalaya Disiplinkan Warga Terapkan Protokol Kesehatan dan 3M

Tasikmalaya – LINTAS PENA

Mengantisipasi penerapan tatanan kehidupan baru (New Normal),Anggota Kepolisian Polsek Cihideung,Polrsta Tasikmalaya terjun langsung ke pusat keramian seperti kompolek olahraga Kota Tasikmalaya Jawa Barat Senin (16/11/2020).Hal ini di lakukan Guna mensosialisasikan kepada pengunjung  tentang protokol kesehatan.

Kapolsek Cihideung,Polresta Tasikmalaya Kompol Zeanl Mutaqin mengatakan para anggota di lapangan menyapaikan pesan kamtibmas agar selalu pakai masker, selalu cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak.

“Anggota kita mengingatkan agar waspada di sekitar puasat keramaiayan  guna antisipasi terjadinya ganguan kamtibmas,” ucapnya,Senin (16/11/2020).

Kapolsek menambahkan, dengan diberlakukannya Tatanan Kehidupan Baru diimbau agar tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan dan selalu mencuci tangan.“Imbauan tersebut dilaksanakan guna memutus mata rantai Covid-19,” ujarnya.

Kapolsek juga meminta warga dan pedagang untuk tetap mengikuti Protokol Kesehatan, guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19.“Kita tekankan kepada warga, agar selalu disiplin menerapkan Protokol Kesehatan,” kata Kapolsek.

Menurutnya, pihak Kepolisian setiap hari akan turun ke tempat keramaian dan mengimbau kepada masyarakat yang mengunjungi tempat-tempat keramaian agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan.

”Anggota akan terus melakukan patroli secara berkala ke tempat keramaian Dan fasilitas umum lainnya, dengan tujuan memutus mata rantai penyebaran covid – 19,”pungkas Kapolsek.(LUKMAN NUGRAHA,SP)**

Komentar