oleh

Kabupaten OKI Akan Miliki Perpustakaan Modern Tahun Depan

OKI Sumsel, LINTAS PENA

Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) bakal memiliki perpustakaan moderen di lahan seluas 2 hektare di lahan eks kantor Bupati OKI Jalan Letnan Muchtar Saleh Kayuagung. Selain ruang baca, perpustakaan berlantai dua tersebut akan dilengkapi ruang pertemuan dan  ruang audio visual pengetahuan dan teknologi.Rabu 17/7-2019

Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Iskandar ZA mengatakan pembangunan Perpustakaan ini mudah mudahan tahun depan selesai, keberadaan perpustakaan modern dan lengkap tersebut merupakan kebutuhan masyarakat dalam rangka peningkatan sumber daya manusia.“Kita memang belum memiliki perpustakaan yang representatif dan lengkap. Padahal perpustakaan penting dalam rangka mencerdaskan bangsa” pungkasnya.

Iskandar kembali menambahkan,’proyek gedung perpustakaan tersebut tidak berasal dari dana APBD OKI melainkan bantuan pemerintah pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK), Untuk lahan memang kita merevitalisasi bangunan perpustakaan yang ada yang merupakan eks kantor bupati” Tegasnya.

Selain gedung yang representatif, perpustakaan modern tersebut akan dilengkapi dengan sarana dan prasarana bermain dan rekreasi anak, taman bacaan, tempat khusus difabel dan orang lanjut usia.

Di samping itu, akan tersedia ruang audio visual ilmu pengetahuan dan teknologi serta jurnal-jurnal internasional, juga dipersiapkan berbagai macam fasilitas yang berbasis pada ilmu pengetahuan dan teknologi.

Fasilitas lain di antaranya, ruang baca, lounge, hingga ruang rapat dan pertemuan. Pemkab OKI saat ini sedang menyusun Detail Engenering Desain (DED) perpustakaan yang rencananya mulai dibangun pada 2020 mendatang(RAHMAN)***

 

Komentar