oleh

Kegiatan Razia Masker oleh Team Gugus Tugas Pencegahan Covid 19 di Wilkum Polsek Taraju Polres Tasikmalaya

Kab.Tasikmalaya, LINTAS PENA

Pada hari Jumat Tgl 14 Agustus 2020 sekira pukul 15.30 wib s/d selesai Kapolsek Taraju  IPTU Agus Irianto,SH bersama team gugus tugas Kecamatan Taraju Brigpol Wendy,Brigpol Agus Tri Prabowo, Kasi Tramtib  Deni, satpol PP   Haris,  Uden dari UPTD Puskesmas, Koptu Juhenda dari Koramil Taraju telah melakukan razia masker kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker dengan melakukan peneguran dan himbauan untuk tetap menggunakan masker dimana saja kapan saja,

“Adapun Razia yang dilakukan kita di beberapa titik wilayah Kecamatan Taraju antara lain pusat perbelanjaan modern mini market Kampung Cilangla Desa Raksasa Ri   pengguna jalan raya Pasar Lama Taraju Desa Taraju Kecamatan Taraju dan tempat umum lainnya di Kecamatan Taraju”jelas Iptu Agus Irianto,SH

Kapolsek Taraju menambahkan, harapan dalam patroli  atau Razia masker yang digelar dapat memberi edukasi kepada masyarakat untuk senantiasa menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan jaga jarak dalam melaksanakan aktifitas, selain itu juga meminta warga yang membeli makanan agar dibungkus saja untuk dimakan dirumah saja.

“Hal ini sesuai dengan himbauan dari pemerintah bahwa pencegahan penyebaran virus Covid-19 semua kegiatan harus sesuai dengan protokol kesehatan termasuk wajib menggunakan masker” ucap Iptu Agus Irianto SH mengakhiri obrolannya. (REDI MULYADI)***

Komentar