oleh

Ketika Laksanakan Ibadah Imlek 2569, Rumah Alam Dibobol Maling

Rupat, LINTAS PENA

Seorang warga  Dusun Tiga Desa Pancur Jaya bernama Alam, belum lama ini menjadi   salah seorang korban pencurian, tepatnya  pada hari Kamis 15 Februari 2018 sekitar pukul 10.30 WIB. Kejadian pencurian itu saat Alam bersama keluarga pulang ke orangtuanya dalam menyambut Tahun Baru Imlek 2569, melaksanakan ibadah sembahyang berjemaat dengan keluarga sebagai tradisi bagi umat budha keturunan Tionghoa

“Kejadian kemalingan sekitar pukul 10.30 WIB ketika saya sekeluarga meninggalkan rumah. Saya keluar rumah pukul 10.00 WIB dan pukul 11.00 WIB. Jadi, kemungkinan terjadinya pencurian sekitarr pukul 10.30 WIB,”jelas Alam kepada LINTAS PENA.

Alam menjelaskan, barang yang dicuri dirumahnya antara lain perhiasan emas (kalung, gelang, cicin pernikahan) milik istri dan anak anaknya senilai Rp.22 juta lebih, uang tabungan anak anak dan istri sekitar Rp.4 juta, sebuah laptop merk Acer yang baru dibeli, 3 unit HP merk Samsung dan sebuah kamera digital,” tutur Alam.

Keterangan yang diperoleh LINTAS PENA menyebutkan,pencuri masuk lewat pintu dapur belakang, merusaknya dengan linggis. Karena pemilik rumah tidak ada, maka pencuri dengan leluasa menggasak barang berharga milik Alam dan keluarganya.”Saya   sudah melaporkan kejadian ini ke Polsek Rupat dan mudah mudahan pencurinya bisa segera ditangkap,”kkatanya.(ALAN JERI FANUS)***