Ciamis, LINTAS PENA
Koordinator PKH Wilayah Barat memberikan bantuan bibit pisang kepada masyarakat penerima PKH di Desa Mulyasari Kecamatan Jatinagara yang bekerjasama dengan BAZNAS Kabupaten Ciamis, belum lama ini.
Koordinator PKH Kab. Ciamis Indra Maulana mengatakan pemberian ini hasil murni infak sodaqoh para pendamping se_ Kab. Ciamis, yang bekerjasama dengan Baznas sebagai pasilitasinya, ini baru pertama kali, sehingga diharapkan bisa membetuk usaha bersama
Sementara itu ditempat terpisah Ketua Baznas Drs. KH. Saeful Uyun membenarkan bahwa PKH bekerjasama dengan Baznas, “Jadi kami hanya mempasilitasi berupa bibit pisang, yang akan diberikan kepada penerima PKH, ini baru pertama kali di Desa Mulyasari, kami bangga dan bersyukur inisiatip para pendamping, sehingga diharapkan bisa mendapatkan penghasilan tambahan, bibit pisang yang diberikan ada tiga macam, yaitu pisang ambong, pisang nangka dan pisang bagja, tandasnya.(HENDAYA)***
Komentar