Ciamis, LINTAS PENA
Pada hari Selasa, 15 Mei 2018 LKP Quantum Kawali telah menyelenggarakan pembukaan program Pendidikan Kecakapan Kerja (PKK) Tahun 2018 yang di buka langsung oleh Kabid Pembinaan PAUD/PNF Hj. Tita Rosita, yang didampingi Kasi Kelembagaan dan Sapras Hj. Lilis, Kasi Kurikulum PAUD/PNF H. Endang Solihin, Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Rahmat dan Penilik Kursus Mahpudin.
Program Pendidikan Kecakapan Kerja ini merupakan Program Pemerintah melalui Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan Ditjen PAUD dan Dikmas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Kabid Pembinaan PAUD/PNF Hj. Tita Rosita berharap manfaatkan kursus ini dengan baik, di akhir akan ada Uji Kompetensi, semoga bisa dijadikan modal kita untuk masa depan.
Pada tahun 2018 ini, LKP Quantum mendapatkan kepercayaan untuk melatih sebanyak 40 orang peserta kursus yang mana pesertanya berasal dari berbagai daerah yang berdomisili di Kec. Kawali dan sekitarnya yang berusia 16-35 tahun dan tidak melanjutkan sekolah.
Selain menyelenggarakan kursus, mulai tahun ini LKP Quantum juga membuka Pendidikan Profesi setara D2 yang diberi nama program LP2Q dengan kelebihan akses studi lanjut ke D3 dan S1 dan juga akses dunia kerja (indusri, swasta, pns dan IT preneur dan mandiri) dengan program studi Teknik Informatika dan Manajemen Informatika, tersedia juga beasiswa pendidikan pengembalian biaya kuliah s/d 100% juga khusus yatim piatu gratis beasiswa pendidikan sebesar 100% s/d wisuda D2.
LKP Quantum adalah lembaga kursus yang berpresatasi di tingkat Propinsi Jawa Barat sebagai juara 1 Lomba Lembaga Berprestasi kategori standar nasional bidang vokasional dan juga telah berkinerja B dan terakreditasi B oleh BAN PAUD dan PNF.Program LP2Q telah mulai membuka pendaftaran mahasiswa, dan dibuka kelas kuliahReguler, karyawan dan umum. Gelombang ke-1 Januari s.d. Juli 2018, Gelombang ke-2 Agustus s.d.September 2018.(HENDAYA)***
Komentar