oleh

Meningkatkan Kinerja Guru Dengan Memanfaatkan Aplikasi Berbasis Online di Tengah Pandemi Covid-19

Penulis : Leni Merliani

DI zaman ini, pendidikan di Indonesia di tengah pandemi ini semakin serius, dimana di tengah pandemi ini dari pembatasan sosial akibat wabahnya covid-19 dalam mencapai dan memantapkan karakter bangsa Indonesia menuju generasi yang unggul kita harus lebih memperhatikan semangat belajar dan mengajar dalam sebuah ilmu pengetahuan. Kebijakan physical distancing terdapat perubahan dari pendidikan formal menjadi di rumah dengan sistem online yang menjadikan peningkatan kinerja guru ini harus semakin meningkat.

Lantas peningkatan kinera guru seperti apakah yang harus diambil dalam masa pandemi covid-19 ini ? Yaitu dapat diwujudkan dengan adanya aplikasi yang berbasis online, nilai yang di ambil dalam sistem berbasis online ini apat meningkatkan nilai peserta didik dalam bertanggung jawab, mandiri, bekerja keras dan jujur. Pemerintah menerepkan kebijakan seperti Work From Home (WFH) untuk menerapkan peserta didik agar menyelesaikan segala di rumah, karena di Indonesia ini salah satu negara yang berdampak akibat adanya covid-19. Kementrian pendidikan mengeluarkan kebijakan yaitu menggantikan proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dengan menggunakan sistem dalam jaringan (daring).

Dengan demikian untuk mewujudkan tercapainya kinerja guru dalam sistem berbasis online ini tidak semudah membalikan telapak tangan. Segala upaya baik pemikiran atau tenaga harus di optimalkan dengan sedemikian rupa. Dengn ini peserta didik maupun guru disini dapat mengusai berbagai sistem teknologi yang begitu canggih, karena guru maupun peserta didik di tuntut untuk memliki kemampuan di bidang teknologi dalam sistem pembelajaranya.

Konsekuensi dari belajar dirumah atau WFH, guru dituntut harus menguasai teknologi pembelajaran, dan secara tidak langsung hal tersebut menjadi kesempatan besar bagi guru yang belum menguasai teknologi pembelajaran. Bagi guru atau pengajar, situs mengajar dari rumah atau WFH sangat berguna bagi proses mengajar, karena banyaknya informasi mengenai apa saja teknologi yang bisa dipakai atau dimanfaatkan untuk mengajar dari rumah atau WFH, selain itu dari situs tersebut guru juga dapat memilih aplikasi yang ppaling sesuai dengan mata pelajaran yang akan diajarkan. Biasanya guru mengirimkan video tutorial menggunakan Google Classroom atau bisa juga dengan mengunggahnya di Youtube, atau praktik bersama melalui Google Meet ataupun aplikasi Zoom selama melakukan proses pembelajaran mengajar di rumah. Aplikasi – aplikasi itu memudahkan guru dalam pembelajaran jarak jauh.

Dimasa pandemi seperti ini banyak guru dan tenaga pendidik sudah mulai untuk berinovasi menggunakan media-media sebagai aplikasi dalam proses pembelajarannya baik tatap muka secara virtual dan juga diskusi interaktif, aplikasi yang sangat biasa digunakan adalah grup wa kelas yang dimana selalu diisi oleh guru dan juga murid-muridnya untuk pemberian tugas dan juga pengumpulan tugas, peran whatssap grup sangat populer digunakan di masa pandemi ini, selain dengan menggunakan whattsap, guru pun ada yang sudah menggunakan aplikasi seperti zoom meeting untuk aplikasi virtual yang bisa membuat kita berkomunikasi secara tatap muka secara virtual dari rumah masing-masing, biasanya siswa akan gembira ketika bisa bertemu dengan temannya melalui aplikasi yang biasa dibilang seperti video call online yang memuat hampir 100 peserta tersebut, ada juga guru yang menggunakan  dua aplikasi yang dibuat oleh google sendiri selalin bisa untuk searching google pun bisa digunakan untuk media daring ini, yaitu google meet dan google clasroom, google meet biasanya dipilih untuk sebagian guru yang ingin melakukan komunikasi virtual via google selain menggunakan zoom, dan google clasroom bisa digunakan sebagai room chat untuk diskusi.

Kita sudah tau bahwa aplikasi youtube selalu ada di setiap android di hp siswa maupun guru, biasanya digunakan untuk melihat vidi-vidio konten sesuai yang kita mau, dengan menggunakan aplikasi youtube guru bisa menggunakannya selalin media untuk menunjang kepopularitasan meraih subscriber karna siswa selalu menonton video-video pembelajaran yang telah dibuat oleh guru yang di upload di channel youtube pribadinya dan terakhir ada aplikasi quizizz , mungkin aplikasi ini masih di nilai asing di sebagian tempat karna belum banyak yang menggunakan, aplikasi quizz ini biasanya digunakan untuk guru yang ingin melakukan tes atau evaluasi dalam pembelajaran dan mengetahui sudah sejauh mana siswa itu paham terkait materi yang sudah guru sampaikan selama pembelajaran daring, aplikasi ini dinilai oleh banyak siswa sangat seru dan mengasyikan karena seperti sedang bermain game siswa tidak merasa tegang ketika quiz tersebut dimulai karna dibalut dengan sistem game opsional dan juga banyak avatar dan power up yang bisa dipakai untuk membantu mereka mengerjakan soal-soal yang telah dibuat oleh guru, dan inilah yang mereka maksud bermain sambil belajar.

Pendidikan memegang peran penting dalam membentuk manusia yang lebih baik ke depannya serta bermanfaat bagi perkembangan serta kemajuan manusia. Dalam pandemi ini banyak sekali manfaat untuk WFH ’’ Work From Home’’ terutama untuk kinerja guru. Pada dasarnya masih banyak guru yang buta akan teknologi, maka pada pandemi ini guru dituntut untuk bisa menguasai teknologi yang sudah memasuki zaman 4.0. hal ini dapat dimanfaatkan oleh guru untuk memulai berinovasi dalam pendidikan agar pendidikan di negara Indonesia tidak tertinggal dengan negara diluar sana. Mengingat, betapa besarnya peran pendidikan maka system pembelajaran harus dibenahi agar dapat mengubah perilaku seseorang menjadi lebih baik. (Penulis : Leni Merliani , Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.)***