MALANG – Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara bersama jaringan Lembaga AR Learning Center dan Redaksi Suara Utama sukses adakan Halal Bihalal dan Sharing Santai.Kegiatan tersebut berjalan via Zoom Meeting pada Minggu (21/04/2024) yang
dihadiri anggota dan alumni dari Aceh, Sumatera, Jawa, Kalimantan hingga Sulawesi.
“Alhamdulillah, Agenda Halal Bihalal dan Sharing Santai berjalan lancar. Acara ini semata – mata untuk mempererat tali persaudaraan, silaturahmi dan tentunya masih momen Idul Fitri (hari raya lebaran),” terang Mas Andre Hariyanto sebagai Pendiri AR Learning Center dan Suara Utama.
Adapun dalam Sharing Santai bersama 2 narasumber hebat yaitu, Kolonel AD DR. Oktovianus Karundeng, S.H., M.Pd., C.FTax., C.Ht., C.C., C.CP., Konselor seorang yang 13 tahun dinas dibidang Penggalangan Media Massa Bais TNI Jakarta, Kaperwil “Suara Utama” Perwakilam Sulawesi Utara, Ketua DPP Ikatan Konselor-Hipnoterapis Indonesia.
Adapun pemateri berikutnya adalah bersama Coach I Dewa Gede Sayang Adi Yadnya, S.E., M.Akt., M.M, seorang Penulis profesional yang telah menerbitkan lebih dari 5 buku ber ISBN, dan puluhan artikel, Asesor BNSP RI untuk unit kompetensi Juru Hipnotis dan Hipnoterapi, Kepala SDM Redaksi Suara Utama.
Hadir juga dalam pembukaan dan sambutan, Dr. Iman Suwono (selalu Ketua Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara YPPN), Dr. Yuan Badrianto., S.Psi, MM.M.Pd,C.HRM., CT-ALC (Trainer dan Penasehat Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara), Dr. Dadang Suhardi, MM (Penasehat Media RSU), Dr. Haji. Ilham Akbar, SE., M.Si (Ketua Mudzakarah Media-RSU).
Helatan Halal Bihalal berjalan mulai dari sambutan – sambutan, perkenalan anggota alumni, foto bersama dan dilanjut dengan Sharing Santai dengan materi yang disampaikan oleh narasumber Kolonel AD Dr. Okto (Pemateri Hukum Dalam Media), Andre Hariyanto (Trainer dan Jurnalis Muda) Coach Dewa, MM (Pemateri Tetapi Writer Block). */ANDRE HARIYANTO