oleh

Musyawarah Cabang ke IX Pemuda Pancasila Kabupaten Tasikmalaya 2019

Kab.Tasik LINTAS PENA

Majlis Pimpinan Cabang( MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Tasikmalaya,laksanakan Musyawarah Cabang yang ke IX kamis 29 Agustus 2019, Masa Bakti 2019-2023 yang digelar di Pendopo baru  kabupaten Tasikmalaya. Pada acara MUSCAB Pemuda Pancasila kali ini, tampak hadir ketua Majlis Pimpinan Wilayah (MPW) pemuda Pancasila Jawabarat, Drs H.Tubagus Dasep lps.SH.BE.MSc.MBA. Ketua PP  MPC Garut, H. Delit Ketua PP MPC Kota Tasikmalaya  Ahmad Sujana SH, Ketua PP MPC Kab. Ciamis, juga hadir Asisten daerah yang mewakili Bupati  Tasikmalaya, yang berhalangan hadir, yang s

Pada muscab kali ini ada Dua Calon kandidat yakni .Drs Rizal Akhyar Djamily dan Dani Ferdian ( Roni) , yang tentunya kedua kandidat dalam pencalonan ini, ” Sudah Siap Menang dan Siap Kalah” dan juga pelaksanaan pemilihan dengan cara demokrasi, (“secara Pooting, ” ). Ada 32 hak pilih, yakni 30 utusan dari PAC yang berada di Kabupaten Tasikmalaya, di tambah dari MPW 1  Orang dan dari MPC 1 orang.

Dalam pemilihan ketua MPC, setelah melalui tahapan demi tahapan dengan peroses yang sangat panjang, akhirnya dengan selisih yang tipis, yakni  Drs. Rizal Akhyar Djamily, mendapatkan 15 Suara , Sementara Dani Fardian /Roni, mendapat 17 Suara. Yang keluar sebagai pemenang, menjadi ketua MPC terpilih, Pemuda Pancasila Kabupaten Tasikmalaya yang baru yakni, Dani Fardian (Roni) untuk periode 2019-2023.

Dani Ferdian pun menyanpaikan “akan melaksanakan nilai pokok pokok perjuangan pemuda pancasila dan mengedepankan pemahaman dan implementasi nilai nilai yang terkandung dalam pancasila sebagai ideologi kehidupan bangsa dan negara, dan akan mengembangkan segala potensi dan kemampuan untuk memberikan yang terbaik bagi Pemuda Pancasila di Kabupaten Tasikmalaya, juga akan mempererat kebersamaan dan persaudaraan sesama anggota, maupun diluar anggota PP ,Karena Pemuda pancasila sebagai perekat dan pemersatu bangsa, Ungkapnya.

“Dan tentunya kami akan selalu mengadakan pembinaan dan pemahaman di segala bidang, juga kami dengan segera akan memindahkan Sekretariat MPC PP  ,dari Kota Tasik ke ibukota kabupaten, sesuai anggaran dasar dan anggaran rumah tangga PP,  bahkan kami telah mempersiapkan anggaran untuk itu, jadi jangan sampai organisasi kita, membuat seribu konsep tampa dana, itu sama juga bohong,” pungkasnya. (JOHAN ROHANI) *

 

Komentar