oleh

Pelepasan Kontingen PMR – PMI Kota Banjar Ikuti Kegiatan JUMBARA Tingkat Provinsi Jawa Barat

Banjar, LINTAS PENA

Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih,M.Si melepas Kontingen PMR – PMI Kota Banjar untuk mengikuti Kegiatan Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) PMR tingkat Provinsi Jawa Barat IX Ke Kabupaten Sumedang. Acara pelepasan berlangsung di Pendopo Kota Banjar, Senin, 28 Oktober 2019. Hadir dalam acara tersebut Ketua PMI Kota Banjar, Drs. Supratman,M.Si., Dewan Pembina PMI Kota Banjar serta para orang tua peserta jumbara

Jumbara merupakan satu bentuk kegiatan pembinaan, yang merupakan ajang pertemuan anggota PMR untuk saling berbagi, evaluasi, meningkatkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam suasana gembira, bersahabat, dan partisipatif.

Jumbara Tingkat Provinsi Jawa Barat Ke IX akan dilaksanakan pada Tanggal 28 – 31 Oktober 2019 Bertempat di Bumi Perkemahan Gajah Depa Kabupaten Sumedang.Kontingen Kota Banjar Terdiri Dari 25 orang yaitu 2 orang siswa SD, 8 orang SMP, dan 8 orang SMA, 1 orang Ketua kontingen, dan 6 0rang pendamping / ofisial.

Walikota Banjar menyambut baik partisipasi kontingen PMR Kota Banjar pada kegiatan tersebut. Dengan pembinaan yang diberikan pada kegiatan ini, sebagian generasi muda dilatih untuk memiliki kecakapan, kepedulian, dan memiliki rasa kemanusiaan yang tinggi.

Walikota menambahkan, Kita khawatir hadir generasi cerdas, tapi kemudian softskillnya kurang. Hardskill kan seorang secara teknis punya kemampuan. Bahaya kalau anak kita punya keterampilan canggih, tapi empati, atau kecerdasan sosialnya lemah. Kegiatan ekstrakulikuler diluar pelajaran sekolah seperti PMR ini salah satunya yang mengasah softskill, melatih keterampilan jiwa. Mengasah semangat membantu sesama. Keterampilan menolong, hakikat dari PMI.

Pembinaan karakter berasal dari qalbu, yang biasanya mempengaruhi pikiran, pikiran menjadi perkataan. Dari perkataan akan menjadi perbuatan, dan kalau terus menerus akan jadi kebiasaan. Kalau sudah jadi kebiasaan akan menjadi karakter kita. Kalau sudah jadi karakter akan menentukan nasib kita kedepan seperti apa. Oleh karena itu karakter ini harus kita bina. (AJAT SUDRAJAT/KOMINFO)***

 

Komentar