oleh

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Musholla Nurul Ikhsan di Desa Sejangat

Bengkalis,LINTAS PENA—Pada  hari Minggu 26 November 2022 telah berlangsung peletakan batu pertama pembangunan Musholla Nurul Ikhsan Sejangat yang berada di RT.05 RW.01 Dusun Suka Ramai Desa Sejangat Kec.Bukit Batu. Pada acara tersebut tampak hadir anggota DPRD Kab, bengkalis Febri Luwhu, H Asroni M Ha,di Ketua Mesjid Almizan Dodi Sekdes Butet,  Ketua BPD Sejangat Ridwan, waka BPD Luffi Jamra ,tokoh masyarakat dan tamu undangan.

            Ketua panitia pembangunan Musholla Nurul Ikhlas Sahari Ihsan menjelaskan, bahwa awal pembangunan musholla ini tahun 1970 semi permanen, sehingga kondisinya kini sudah lapuk terutama kayu kayunya. “Hasil musyawarah, bangunan musholla Nurul Ikhsan ini akan direhab total sehingga akan tampak permanen. Adapun    anggaran Rp 149.846.000 dengan  kontraktor pelaksana CV Sabena Karya , dan sumber dana APBD tahun 2022,”ujarnya

“Kami dari pengurus mushalla Nurul ikhsan menyampaikan syukur alhamdulillah kepada Allah swt yang telah memberikan syukur nikmat rahmat dan rizki k pada kita semua terutama kepada dewan (DPRD) Kab Bengkalis yang membantu pembangunan mushalla Nurul Ikhsan di DESA SEJANGAT ini .Selanjutnya kami  menghimbau /mengharapkan pada warga masyarakat yang ada rejeki yang mau bershodaqoh  untuk pembangunan mushalla Nurul Ikhsan Desa Sejangat  bisa menghubungi nomor HP 081365617076 Ketua Mushalla Sahari Hasan dan Bendahara   081371246198 Tibrani Semoga Allah SWT membalas kebaikan yang anda berikan  membantu pembangunan Mushalla Nurul Ikhsan Sejangat “pungkasnya. (MAHIR RITONGA)****

Komentar