oleh

Pembukaan Festival Tunas Bahasa Ibu Tingkat Kecamatan Cisayong Jenjang Sekolah Dasar Tahun 2024

Kab.Tasik LINTAS PENA— Kegiatan Festival Tunas Bahasa Ibu ( FTBI ) tingkat Kecamatan Cisayong untuk jenjang sekolah dasar tahun 2024 dibuka langsung oleh Ketua PC PGRI Kecamatan Cisayong Dina Nurdiana S.Pd .Kegiatan dilaksanakan di gedung PGRI  Cisayong Senin 12/8/2024 dihadiri  Ketua panitia penyelenggara Hj Kiki Wakiah S.Pd, , Pengawas Bidang Pembinaan SD, Hj Lia Nurliani M.Pd, K3S ,H.Achmad,S.Pd. para kepala sekolah,dan guru pendamping peserta didik SD,  wilayah pendidikan se- Kecamatan  Cisayong, dewan juri dan anak-anak peserta Festival Tunas bahasa ibu.

Ketua PC PGRI Kecamatan Cisayong Dina Nurdiana S.Pd,  dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Festival Tunas bahasa ibu yang rutin kita laksanakan merupakan bagian utama dari program merdeka belajar episode ke- 18, disamping itu untuk melestarikan budaya bahasa daerah melalui lomba yang akan dilaksanakan mulai hari ini,selama tiga hari,setelah proses pengimbasan dan sosialisasi pada guru muatan lokal budaya.

“Selain itu, Festival Tunas Bahasa Ibu ada 7 katagori yang diperlombakan dalam bahasa sundayang berkaitan dengan kesundaan,salah satunya ngadongeng,Pupuh,Borangan,baca tulis Aksara sunda,nulis Capon, baca Puisi,dalam bahasa Sunda dan Biantara. FTBI dilaksanakan bertujuan untuk memperkuat sikap (karakter), memperluas pengetahuan (wawasan) dan mengembangkan sikap positif siswa SD sekaligus melihat hasil pembelajaran bahasa dan sastra sunda,” ungkapnya.

Dina Nurdiana berharap, dengan terlaksananya kegiatan Festival tunas bahasa ibu ini dapat mewujudkan generasi yang cerdas, berkarakter, tangguh dan adaptif terhadap perubahan, serta pelestarian bahasa ibu tidak hanya sampai pada kegiatan Festival saja, tetapi dapat dilaksanakan dan dikembangkan dalam pembelajaran di sekolah dan kehidupan sehari-hari,ungkapnya.

“Dalam kegiatan ini, Dina siapapun nanti yang terpilih menjadi duta dari kecamatan Cisayong untuk mewakili ke tingkat kabupaten dapat membawa harum nama baik wilayah kecamatan Cisayong, untuk itu, kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baik nya,” Dalam event FTBI Tingkat Kecamatan Cisayong tahun 2024 ini,dengan kuota kurang lebih 200 peserta dan mungkin masih bertambah yang mendaptar kepanitia dan kemungkinan akan terus bertambah,dan panitia akan menilai peserta dari keseluruhan,dan yang juara di tingkat kecamatan untuk pemenang tiap peserta 7kata gori yang di perlombakan akan mewakili FTBI kecamata ke tingkat kabupaten Tasikmalaya.

Ditempat yang sama H.Achmad S.Pd,aas nama K3S pendidikan kecanatan Cisayong mewakili jajaran Kepala Sekolah dan guru pendidik  mengucapkan, terimakasih kepada panitia penyelenggara, semoga kegiatan ini berjalan lancar dan sukses serta mendapatkan peserta terbaik untuk kecamatan  Cisayong, dan semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat untuk kita semua,” pungkasnya.( JOHAN )*

Komentar