Pangandaran, LINTAS PENA
Musyawarah perencanaan pembangunan desa dalam rangka membahas dan menyepakati rancangan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) Tahun Anggaran 2019 paling awal dilaksanakan sesuai jadwal dari tingkat kecamatan untuk Desa Karangkamiri. Dalam kegiatan musrenbang Desa Karangkamiri dihadiri oleh tokoh masyarakat, alim ulama, perangkat desa, BPD, LPM, karangtaruna. pemuda-pemudi dan tim penggerak PKK Desa Karangkamiri juga dihadiri langsung dari tim monitoring Kecamatan Langkaplancar yakni Kasi Ekbang dan Pendamping desa.
Pada acara tersebut Kasi Ekbang menyampaikan amanat Camat Langkaplancar H.Munir S.Pd M.Pd sekaligus membuka musrenbang Desa Karangkamiri menyebutkan , bahwa musrenbang ini merupakan forum musyawarah untuk membahas serta menyepakati dan melahirkan langkah penanganan program kegiatan prioritas pembangunan yang tercantum dalam dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan desa d yang berintegritas kan dengan prioritas pembangunan daerah Kabupaten Pangandaran tahun 2019 visi misi jangka menengah daerahRJMA Kabupaten tahun 2016-2021 meliputi 6 poin di antaranya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang akuntabel ,bersih dan suatu prioritas utama untuk Kabupaten Pangandaran.(DENI E.KOSWARA)***
Komentar