oleh

Pemkot Tasikmalaya Menerima Bantuan APD dari Alumni SMAN 1 Angkatan Tahun 90/96

Kota Tasik, LINTAS PENA

Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Budi Budiman menerima bantuan kepedulian terhadap upaya penanganan wabah COVID-19 di Wilayah Kota Tasikmalaya. Minggu 5 April 2020.

Bantuan yang diterima dari Alumni SMAN 1 Angkatan Tahun 90/96 berupa Alat Pelindung Diri (APD) sebanyak 96 buah dan sembako 100 paket. Zenzen Zainudin S.Ag mengatakan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan terhadap upaya penanganan penyebaran COVID-19 di Wilyah Kota Tasikmalya dan Insya Allah kedepannya akan dilaksanakan secara bertahap dan berkelanjutan.

Disaat yang sama, Budi juga menerima bantuan berupa masker dan APD dari “Relawan 1 Juta Masker”. Relawan ini merupakan gabungan dari beberapa pengusaha konveksi di Kota Tasikmalaya. Bantuan yang diberikan secara simbolis berupa 10 buah APD dan 200 buah masker dari target 1 Juta masker dan 5 ribu buah APD. “Saya mewakili Pemerintah, Tim Gugus Tugas dan masyarakat mengucapkan terimakasih kepada teman-teman yang saya sebut relawan, ini merupakan bentuk kepedulian dan salah satu solusi penanganan wabah covid-19 di Kota Tasikmalaya.” Ujar Budi. “Berbagi, penanganan COVID-19 tanggung jawab bersama. Bersama Kita Lawan Corona.(KOMINFO)***

Komentar