Kota Tasik,LINTAS PENA
Walikota Tasikmalaya Drs.H.Budi Budiman, Wakil Walikota Tasikmalaya Drs.HM.Yusuf, Staf Ahli Gubernur Bidang Kesejahteraan dan Sumber Daya Manusia Dr. Ir Ahmad Hadadi ,M.Si , Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H.Agus Wahyudin,SH,MH, Ketua Bappelitbangda Kota Tasikmalaya, Unsur Forkopinda, Unsur Muspika, Camat dan Lurah Se-Kota Tasikmalaya dan tokoh masyarakat Kota Tasikmalaya turut hadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kota Tasikmalaya Tahun 2020 dengan tema penguatan kualitas sumber daya manusia dan daya beli yang ditunjang oleh infrastruktur dasar perkotaan yang memadai dan pelayanan publik yang prima di Gedung Serba Guna Komplek Bale Kota Tasikmalaya, hari Selasa, 12 Maret 2019.
Dalam sambutannya, Staf Ahli Gubernur Bidang Kesejahteraan dan Sumber Daya Manusia menyampaikan sambutan Gubernur Jawa Barat puncak musrenbang akan dilaksanakan bulan April 2019 berharap musrenbang bisa mencapai rumusan yang efektif dan efisien sehingga dapat besinergi dengan provinsi Jawa Barat. Bappeda Jawa Barat mengeluarkan Aplikasi yaitu Warna Jabar sehingga setiap kepala daerah dapat langsung terkoneksi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Misi Pemerintah Provinsi Jawa Barat yaitu Pemantapan kesejahteraan masyarakat, Peningkatan Ekonomi dan Peningkatan Kesehatan dan untuk mewujudkan Misi Pemerintah Provinsi Jawa Barat ada 3 program yaitu Jabar Juara yaitu Pendidikan Juara, Masjid Juara dan Ekonomi Juara. Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengucapkan selamat atas terselenggaranya musrenbang Kota Tasikmalaya semoga Pemerintah Kota Tasikmalaya mampu bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat agar dapat terwujudnya Jawa Barat Juara.
Begitupun, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H. Agus Wahyudin, SH, MH., sangat mengapresiasi kinerja Pemerintah Kota Tasikmalaya yang telah mencapai target pembangunan dari tahun sebelumnya, Ia berharap semoga hasil musrenbang Kota Tasikmalaya mudah-mudahan menjadikan tolak ukur pembangunan, daya saing ekonomi dan kesehatan sehingga akan terwujudnya Kota Tasikmalaya yang Religius Maju dan Madani.
Sementara itu, Walikota Tasikmalaya Drs. H. Budi Budiman mengucapakan selamat datang kepada Staf Ahli Gubernur dan Unsur Muspika Kota Tasikmalaya serta sangat mengapresiasi kegiatan Musrenbang Kota Tasikmalaya ini dan berharap hasil musrenbang ini mampu memberikan arah kebijakan tentang Rencana Kerja Pemerintah daerah untuk tahun 2020.
Dia menjelaskan pula bahwa musrenbang ada beberapa cara yaitu dengan cara pendekatan politis, pendekatan teknokratis, program top down maupun bottom up serta pendekatan aspiratif. Selain itu, Ia menyinggung bagaimana upaya Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam memberikan pelayanan publik sehingga berhasil mendapatkan nilai Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) pada kategori BB dan kegiatan pada tahun 2018 telah terlaksana secara maksimal.
Budi Budiman atas nama Pemerintah Kota Tasikmalaya berharap dukungan semua fihak dengan mengusulkan beberapa program kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk kedepannya bisa terwujudnya pembangunan Kota Tasikmalaya yang makin maju. Pemerintah Kota Tasikmalaya menyampaikan beberapa rencana kegiatan prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun 2019 yaitu Lanjutan pembangunan lingkar utara, Pengendalian lingkungan dan pembebasan bukit serta peningkatan layanan persampahan, Penataan kawasan Komplek olahraga Dadaha termasuk pembangunan Gedung Creative Center, Lanjutan pembangunan gedung rawat inap di RSUD dr. Soekardjo dan RSU Pratama tipe D Dewi Sartika, Pembangunan rehabilitasi ruang kelas, penyediaan sarana pendidikan, Lanjutan pembangunan Tasikmalaya Islamic Center atau asrama haji, Revitalisasi Pasar Pancasila dan pembangunan pasar di wilayah Purbaratu dan Mangkubumi, Peningkatan sarana prasarana pertanian dan pemberdayaan petani.
Ia pun terus berupaya mendorong peningkatan pelayanan publik diantaranya peningkatan kualitas ASN, pembangunan dan rehabilitasi gedung perangkat daerah, kecamatan maupun kelurahan serta memaksimalkan kinerja pembangunan Kota Tasikmalaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, meningkatnya kepuasan masyarakat terhadap kinerja Pemerintah Kota Tasikmalaya, sehingga diharapkan pula kedepannya SAKIP Kota Tasikmalaya mampu mendapatkan nilai A.(KOMINFO)****