Penyerahan surat sembuh untuk pasien yang sempat di rawat di RSUD Kota Tasikmalaya dihadiri Walikota Tasikmalaya Drs.H. Budiman didampingi Direktur RSUD Kota Tasikmalaya dr.H.Wasisto Hidayat,M.Kes, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya Drs.H.Nana Rosadi dan Tamu Undangan Bertempat di Aula RSUD Kota Tasikmalaya. Jumat. 29 Mei 2020.
Budi Budiman mengatakan Alhamdulillah kita bersyukur, di RSUD dr Soekardjo yang selama ini merawat 44 pasien Covid-19 baik yang sudah positif dan PDP, sekarang sudah tak ada pasien Covid yang dirawat. Nol.
Semoga dapat di pertahankan. Artinya ini saya mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada tim medis, paramedis dan semua penunjang medis yang telah berjuang dalam penanganan Covid-19.(KOMINFO)***