Rona kesedihan dan rasa haru terlihat dari mimik wajah semua jajaran pejabat dan staf Bappeda Kabupaten Tasikmalaya,tangisan air mata pun tak terbendung di saat acara pisah sambut kepala Bappeda Kabupaten Tasikmalaya Dr.H.Iwan Saputra SE.M.Si yang diselenggarakan dikantornya Jum’at(5-6-2020)
Dalam sambutanya, Dr.H.Iwan Saputra SE.M.Si panggilan akrabnya A.Iwan mengatakan bahwa tepat tanggal 1 Juni 2020 saya telah dinyatakan pensiun/purna setelah 27 tahun mengabdi sebagai aparatur sipil negara(ASN) kata Iwan
Iwan menambahkan hal tersebut berdasar kepada surat pengajuan pensiun dini (sisa masa kerja masih 7 tahun lagi) yang sudah diajukan beberapa waktu lalu dan langkah ini diambil bagian dari komitmen perjuangan untuk mengikuti kontestasi dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah di kabupaten Tasikmalaya “Dorongan saya maju dalam proses pemilihan kepala daerah lahir dari dorongan masyarakat,tokoh ulama,tokoh cendikiawan,para pemuda,yang mengharapkan adanya perubahan di kabupaten ini,dorongan tersebut tulus,insya Allah jika kepercayaan rakyat diberikan dan atas ijin Allah SWT,maka saya siap untuk menjadi calon Bupati.Serta saya meminta maaf kepada segenap jajaran pejabat yang ada di kabupaten ini,dan kepada para ASN serta masyarakat kabupaten Tasikmalaya dan khususnya pihak Bappeda barang kali ada salah dan khilaf ketika saya lagi melaksanakan tugas pintanya Lalu saya berpesan kepada pihak Bappeda agar lebih meningkatkanKualitas etos kerja karena Bappeda merupakan suatu dapur pemerintah untuk itu tolong tingkat kualitas yang baik,karena kalau kokinya baik otomatis akan menghasilkan produk yang baik pula “paparnya
Sekarang jabatan Kepala Bappeda oleh H.Ahmad Muksin tentunya beliau juga orang yang ahli atau piawai dalam memimpin beliau punya kapasitas dan integritas,pokonya beliau pasti mampu untuk membawa Bappeda kearah yang lebih baik,karena beliau sudah sangat berpengalaman di dunia birokrasi dan saya optimistis beliau pasti akan menghasilkan produk yang baik pungkasnya
Sementara itu Sekban Bappeda Kabupaten Tasikmalaya Drs.Aam Rahmat M.Si menyatakan bahwa saya dan jajaran staf disini sangat kehilangan,sangat sedih ketika ditinggal oleh H.Iwan Saputra karena beliau merupakan sosok yang visioner dan sosok yang familier,pokonya belia low profil,sosik yang cerdas dan bersahaja otomatis semua juga kehilangan dan sedih
“Untuk itu kami semua Mendokan beliau agar sehat selalu dan semoga apa yang dicita-citakan nya terkabul,dan semoga Bappeda kabupaten Tasikmalaya bisa lebih meningkatkan etos kerjanya bisa sesuai dengan RPJMD yang Telah ditentukan,pokonya kami ini selalu ingin memberikan yang terbaik untuk public” pungkasnya.(MUMUH MUHLIS)***