oleh

Pondok Pesantren Salafi Modern “Riyadhoh Kalam Syifa Banten” Menggelar Program NASJUMBER dan Pelatihan Bahasa Inggris Plus Marawis

Banten ,LINTAS PENA—Pondok Pesantren Salafi Modern Riyadhoh Kalam Syifa Banten dibawah naungan Yayasan Pendidikan Islam (YASPI) Fani Afnan Jannati pimpinan Al Ustadz Ruyatman Permana, S.Pd Al-Bantani telah beralamat di Pantai Sawarna Kampung Selaawi RT.002/001 Desa Sawarna Timur Kec.Bayah Lebak Banten, namanya sudah tak asing lagi. Walau belum lama berdiri, tetapi pondok melahirkan santriwan santriwati unggul.
Pondok Pesantren Salafi Modern Riyadhoh Kalam Syifa Banten belum lama ini menggelar program menggelar program NASJUMBER (Nasi Jum’at Berkah) serta Pelatihan Bahasa Inggris, Taman Baca Masyarakat dan Belajar Marawis bagi para santri dan masyarakat sekitar pondok pesantren.
”Kegiatan rutin kami adakan kegiatan Nasi Jum’at Berkah bagi sekitar 50-100 orang santri, anak yatim piatu dan kaum dhuafa. Sumber dananya diperoleh dari para donatur yang menyisihkan rejekinya untuk kegiatan ini,”ujarnya.
Selain itu, menurut Al Ustadz Ruyatman Permana, S.Pd Al-Bantani, bahwa Pondok Pesantren Salafi Modern Riyadhoh Kalam Syifa Banten yang dipimpinnya menadakan ”Program Pelatihan Bahasa Inggris, Taman Baca Masyarakat dan Marawis” bagi para santri, anak-anak / siswa-siswi dan pelajar sebanyak lebih dari 70 orang. Pengelola dan pelatih: Ust. Ruyatman Permana, S.Pd Al-Bantani, Ustadzah Beti Sapariah, S.Pd, Deris Saparudin, Dhani Permana Bakti dan Ilham Dinilahi
Walaupun sarana prasarana maupun fasilitas cukup memadai, para santriwan-santriwati yang menimba ilmu agama di Pondok Pesantren Riyadhoh Kalam Syifa Banten ini ternyata serba gratis dan saat ini tercatat sebanyak 60 santri. “Seluruh santri yang mondok di pesantren ini serba gratis, karena tidak ada SPP tiap bulan, tidak ada infaq bangunan, seragam santri (ada tiga jenis seragam), kitab kitab disediakan pesantren, bahkan makan sehari hari dan peralatan mandi pun disediakan.”jelas Al Ustadz Ruyatman Permana, S.Pd Al-Bantani
Untuk memenuhi semua itu, tentu saja Ustadz Ruyatman mengeluarkan kocek sendiri dan ada beberapa donator yang senantiasa menyisihkan rejekinya. “Alhamdulillah, rejeki untuk para santri senantiasa ada. Namun demikian, bagi para agnia/dermawan/donator yang hendak berinfaq, kami senantiasa terbuka.”tuturnya.
Dalam upaya mewujudkan keinginannya tersebut, Al Ustadz Ruyatman Permana, S.Pd Al-Bantani selalu terbuka kepada siapapun yang hendak membantu, baik pihak pemerintah maupun swasta serta perorangan (donator/agnia/dermawan tetap) untuk menyisihkan rejeki demi mencerdaskan kehidupan bangsa dan kemajuan Pendidikan, khususnya Pendidikan keagamaan.”Kami mengajak kepada seluruh umat untuk berlomba lomba dalam kebaikan, baik itu untuk biaya Pendidikan para santri maupun mewujudkan sarana prasarana mendidikan yang refresentatif,”pungkasnya.
Khusus bagi pengusaha swasta maupun agnia/donator/dermawan yang hendak berinfaq ke Pondok Pesantren Salafi Modern Riyadhoh Kalam Syifa Banten bisa langsung ke alamat di Pantai Sawarna Kampung Selaawi RT.002/001 Desa Sawarna Timur Kec.Bayah Lebak Banten atau transfer ke nomor rekening Bank BJB 0113620560101 a/n Ruyatman Permana. (REDI MULYADI)***

Komentar