oleh

Puncak Kontes Ternak di Kota Tasikmalaya Dihadiri Pj Gubernur Jawa Barat

Kota tasik,LINTAS PENA

Penjabat Gubernur Jawa Barat, M Iriawan menghadiri sekaligus membuka acara kontes ternak tingkat provinsi Jawa barat  yang diselenggarakan di Lapangan Dadaha, Kota Tasikmalaya, Kamis (19/7/2018).M Iriawan berkeliling meninjau ternak yang menjadi kontestan didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Jawa Barat, Dewi Sartika.Selain itu Walikota Tasikmalaya, Drs.h.Budi Budiman dan Bupati Tasikmalaya H.Uu Ruzhanul Ulum,SE terlihat mendampingi Pj Gubernur Jabar melihat kontes yang diikuti sebanyak 474 ternak se Jawa Barat tersebut.

Kontes ternak yang diselenggarakan selama tiga hari dari sejak Selasa (17/7/2018) berturut-turut tersebut melombakan beberapa kategori hewan ternak.Hewan ternak yang dikonteskan di antaranya sapi potong, sapi perah, domba garut, dan juga ayam pelung..

M Iriawan berharap melalui kontes ternak ini menjadi motivasi agar geliat peternakan di Jawa Barat bisa melahirkan bibit unggulan kedepannya.”Kontes ternak ini event yang strategis karena menjadi tolok ukur kesuksesan peternakan di Jabar,” katanya saat ditemui di lokasi.

Dia berharap ajang ini bukan hanya mendorong geliat peternak bibit tetapi mendorong peningkatan kualitas ternak unggulan sehingga berdampak pada ketahanan pangan di Jabar.

Walikota Tasikmalaya Drs.H.Budi Budiman dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan ini terutama atas penunjukkan Kota Tasikmalaya menjadi tuan rumah kontes ternak tingkat Provinsi Jawa Barat karena menurutnya akan memberikan motivasi bagi para peternak serta memberikan dampak positif bagi perkembangan industri peternakan dan pertumbuhan perekonomian di Kota Tasikmalaya.

Selain itu melalui kontes ternak ini, ia mengajak seluruh masyarakat termotivasi untuk menghasilkan kualitas dan produktivitas, khususnya peternakan sehingga bisa mendongkrak daya saing dalam industri peternakan.

Budi Budiman mengatakan, selaku tuan rumah berharap gelaran ini bisa menjadi dorongan bagi sektor peternakan yang saat ini lesu.”Adanya acara menjadikan motivasi bagi petani ternak di jabar khususnya di Tasikmalaya, didukung dengan kualitas yang mumpuni,” ujarnya.

Dia menilai petani ternak saat ini, berkurang pada generasi milenial saat ini termasuk di Kota Tasikmalaya yang merambah perdagangan dan jasa industri kreatif.(KOMINFO)***

Komentar