BANDUNG—Pusat Penelitian dan Pengembangan Polri menggelar kegiatan penelitian ke Polda Jabar terkait “Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber (Cyber Police) Di Satuan Kewilayahan Dalam Rangka Mewujudkan Polri 4.0”. Kegiatan ini berlangsung di Polda Jawa Barat dan melibatkan tim peneliti yang dipimpin oleh Kabid Gasbin Puslitbang Polri, Kombes Pol. Frans Tjahyono, S.I.K, M.H.
Turut mendampingi tim peneliti adalah Karo SDM Polda Jabar, Kombes Pol Harry Haryadi B. Proses penelitian ini dilaksanakan dengan pendekatan multi-faset, termasuk wawancara, Focus Group Discussion (FGD), dan observasi langsung ke ruang kantor Subdit Siber Ditreskrimsus Polda/Unit Siber Reskrium Polres.
Kombes Pol. Frans Tjahyono, S.I.K, M.H. dalam keterangannya mengungkapkan, tujuan dari kegiatan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi strategi terbaik dalam mengembangkan keahlian dan keterampilan personel kepolisian di bidang siber.
Diharapkan, hasil dari penelitian ini akan memberikan kontribusi yang signifikan dalam upaya Polda Jawa Barat untuk mewujudkan visi Polri 4.0 yang adaptif dan responsif terhadap dinamika perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.(001/Humas Polda)***
Komentar