Banjar, LINTAS PENA
Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Banjar mendeklarasikan sebagai sekolah ramah anak. Tujuannya, agar 549 murid yang menuntut ilmu di sekolah tersebut bebas dari kekerasan dan bully. Tak kalah penting lagi, sekolah menjadi lebih nyaman, sehingga guru dan siswa semangat melaksanakan belajar mengajar.
“Targetnya anak-anak semakin nyaman dan ramah serta prestasinya lebih bagus lagi. Sekolah ini sebetulnya sudah menjadi pilot pendidikan karakter, sekolah inklusi, sekarang kami launching sebagai sekolah ramah anak,” ujar Kepala SDN 1 Banjar Ikah Kartika usai melaksanakan launching sekolah ramah anak di lapangan upacara SDN 1 Banjar hari Selasayang lalu
Sekolah ramah anak, kata Ika, harus memenuhi beberapa syarat. Diantaranya memiliki tempat untuk evakuasi bencana, memiliki zebra cross, nol persen kekerasan, memiliki kantin sehat dan sekolah hijau oleh tumbuh-tumbuhan. “Harapan kita dengan program ini, anak-anak nyaman di sekolah sehingga mutu pendidikan meningkat, dan prestasi lebih baik lagi,” katanya.
Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Dinas Sosial Kota Banjar Ika Kartikawati mengatakan mengapresiasi pihak SDN 1 Kota Banjar yang mendeklarasikan sebagai sekolah ramah anak. “Di Banjar sudah ada beberapa yang memenuhi kriteria sekolah ramah anak cuman baru SDN 1 Banjar ini yang baru me-launching-nya,” ujarnya.
Salah satu orang tua siswa –yang hadir dalam deklarasi sekolah ramah anak—mengaku mendukung dan senang di sekolah anaknya ada program itu. “Menurutnya itu sangat bagus adanya ramah anak ini karena ini juga bisa membawa karakter anak-anak menjadi lebih ramah,” ujarnya. (KOMINFO/ AJAT SUDRAJAT)
Komentar