oleh

Sekum MUI Kota Tasikmalaya KH.Muhammad Aminuddin Busthomi M.Ag Ajak Masyarakat Untuk Melaksanakan Sholat Gerhana Matahari Pada Hari Kamis 26 Desember 2019

Kota Tasikmalaya, LINTAS PENA

Berdasarkan data astronomi bahwa pada pari Kamis  26 Desember 2019 Miladiyah atau 29 Robiul Akhir 1441 Hijriyah selama 3 jam 22 menit  di Provinsi Riau tepatnya di Kab.Siak Indrapura pada waktu yang sama terlihat gerhana matahari cincin, terjadinya gerhana dimulai pukul 10.49 WIB dari arah barat laut waktu tengah Gerhana pukul 12.30 dan berakhir pada pukul 14.12 WIB dengan warna debu keabuabuan, jelas KH.Muhammad Aminuddin Busthomi M.Ag .Sekretaris Umum MUI Kota Tasikmalaya kepada Lintas Pena.

“Kami  atas nama MUI  dan Dkm Mesjid Agung Kota Tasikmalaya mengajak kepada semua masyarakat  khususnya Kota Tasikmalaya umumnya muslimin muslimat  dimana saja untuk dapat melaksanakan sholat Sunat Gerhana Matahari ( Sholat Kusufisyamsi) pada hari Kamis tanggal 26 Desember 2019, mulai gerhana pukul 12.17 WIB  (Ba’da Dhuhur) melakukan Sholat Sunat samagaha secara berjamaah dan melakukank sesuai dengan tuntunan Nabi muhammad SAW,Selanjutnya kami  anjurkan berakhir terlebih dahulu, memperbanyak Dzikir,Istighfar,Sedekah dan amalan amalan lainnya juga   untuk keselamatan bangsa dan negara,” tuturnya singkat (ADE BACHTIAR ALIEF)***

Komentar