oleh

Silaturahmi Kamtibmas Kanit Binmas Polsek Tamansari, Berikan Binluh di Majelis Taklim ArRohman

KOTA TASIKMALAYA—Kanit Binmas Polsek Tamansari IPDA Asep Farid melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan di Majelis Taklim ArRohman di Kampung Rahayu Kelurahan Sukahuril Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya, Senin (07/11/22)

Kapolsek Tamansari Polres Tasikmalaya Kota AKP Nurozi,SE mengatakan bahwa kegiatan silaturahmi dengan menyampaikan Binluh Kamtibmas.

“Kami berikan pembinaan dan penyuluhan Kamtibmas saat pengajian rutin mingguan ibu ibu di Majelis Taklim ArRohman,” ujarnya

Menurutnya, binluh kamtibmas yang disampaikan diantaranya himbauan agar anak anak dan keluarganya dapat diawasi untuk tidak terlibat kelompok betandalan bermotor, penyalahgunaan narkoba, minuman keras dan tindakan lain yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat.

“Dihimbau agar para ibu berpartisipasi mencegah anaknya terlibat berandalan bermotor dan penyalahgunaan narkoba,”   ungkapnya

Dia menambahkan, dengan kegiatan tersebut dapat lebih terjalin silaturahmi yang baik antar Polri dan masyarakat, untuk mewujudkan kondusifitas kamtibmas.(001)***

Komentar