oleh

SMPN 1 Cipaku Menggelar Nesacip Expo 2019

Ciamis,LINTAS PENA

SMPN 1 Cipaku meng gelar Nesacip Expo Season 3 bertempat di lapangan olahraga kampus sekolah pada Kamis, (10/1_2019). Dra. R. Diah Sumarliah ketua penyelenggara mengatakan tahun 2019 kali ini mengambil tema “Tunjukan Ekpresimu, Tunjukan Budayamu”, yang menampilkan budaya Jawa Barat, ia menambahkan kegiatan ini dirintis tahun 2010, tujuan menunjukan serta menampilkan hasil pembelajaran intra dan ektrakulikuler, serta ajang promosi sekolah, kami juga menampilkan lomba tingkat SD, seperti Melukis, Hifdil Quran, Vokal,

Selain itu turut hadir sekolah SMK Farmasi Pasundan Kawali. SMK N 1 Cipaku, serta yang lainya mengisi gelar Expo sekolahnya.

Kepala SMPN 1 Cipaku Drs. Endang Rahmat, MPd, berharap  terus dilaksanakan setiap tahun, ini sebagai realisasi pembelajaran intrakulikuler, yang kaitannya dengan pembinaan karakter(adanya perubahan), semua lini harus mendukung( keluarga,sekolah,  lingkungan,pemerintah) karakter ini contoh ketauladanan, hanya pemerintah  daerah masih lemah dalam upaya mendukung dalam pembinaan karakter ini, tandasnya.(HENDAYA LP)***

Komentar