oleh

Upacara Penutupan TMMD Ke-105 Kodim 0209 Labuhanbatu di Desa Cinta Makmur

Labuhanbatu, LINTAS PENA

Penutupan program lintas sektoral TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 0209/Labuhan Batu Korem 022/Pantai Timur, Kodam I/Bukit Barisan berlangsung pada hari  Kamis 08 Agustus 2019 di Desa Cinta Makmur, Kecamatan Panai Hulu, Kab Labuhan Batu, Provinsi Sumatera Utara (Sumut),akan digelar hiburan rakyat dan bhakti sosial (Bhaksos) pengobatan gratis, donor darah dan sunatan massal. Selain itu, akan digelar juga pembuatan kartu tanda penduduk (KTP) dan surat izin mengemudi (SIM) gratis bagi masyarakat.

Dansatgas TMMD ke-105,Letkol Inf Santoso menyampaikan bahwa upacara penutupan TMMD   dilaksanakan di Lapangan Desa Cinta Makmur, Kec Panai Hulu yang selama sebulan ini telah menjadi pusat  kegiatan TMMD  ke-105, yang dimulai sejak pra TMMD hingga pembukaan secara resmi pada 11 Juli 2019.

“Upacara penutupan TMMD kita  menggelar hiburan rakyat dengan mengundang artis KDI Ibukota Jakarta dan penyanyi dari kota Rantauprapat,selain itu pengobatan gratis,sunatan massal, donor darah juga disiapkan dalam acara penutupan TMMD di Desa Cinta Makmur, “terang Dansatgas, seraya menambahkan hiburan rakyat digelar sekaligus memperingati HUT RI ke-74 tahun 2019.

Selain itu, kata Dansatgas, dalam acara penutupan TMMD,ada juga pembuatan SIM dan KTP gratis bagi masyarakat yang mau mengurusnya. “Pembuatan SIM gratis untuk menyadarkan masyarakat tertib lalulintas jika berkendaraan dijalan raya. Dengan memiliki SIM tentu kita akan nyaman berkendara, “ucap Dansatgas yang sehari-hari menjabat Dandim 0209/LB.  (PONIJAN MOJJO)***

Komentar