Kab.Tasik,LINTAS PENA
Hari ini, Selasa (17/08/2021) setelah mengikuti upacara HUT RI ke 76, Wakil Bupati Tasikmalaya H. Cecep Nurul Yakin S.Pd., M.A.P langsung bertolak ke Pasar Ciawi, pada hari Minggu (15/08/2021) kemarin terkena musibah kebakaran.
“Musibah ini tentu menjadi pukulan telak bagi pelaku ekonomi masyarakat, khususnya yang terkena musibah. Di sini kami hadir untuk mencari solusi.Ada puluhan kios dan toko yang terbakar, tentu ini sebuah kerugian bagi roda ekonomi di Kabupaten Tasikmalaya.”ujarnya
Cecep Nurul Yakin mengatakan, setelah dia meninjau dan diskusi bersama Himpunan Pasar (Hipas) dan unsur terkait, dan setelah terkumpul kesimpulannya. Kebetulan ikut juga bersama Wakil Bupati Tasikmalaya didampingi Asisten Ekonomi dan Pembangungan dan sekaligus Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan.
“Pasca kebakaran ini, besok kami atasnama Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya akan membahas solusinya bersama unsur unsur terkait, baik dari pihak kepolisian, forkopimda dan unsur lainnya.Karena bagaimanapun, musibah ini jangan dibiarkan terlalu lama. Jika dibiarkan terlalu lama, kami khawatir akan mengganggu aktifitas ekonomi masyarakat.”katanya
Pasar ini adalah nadi pergerakan ekonomi masyarakat, menurut Cecep,apalagi disaat pandemi sekarang, pemulihan ekonomi harus disegerakan”K mohon gotong royong dan kerjasamanya dari semua pihak untuk ikut membersihkan puing puing sisa kebakaran ini.Mudah-mudahan solusinya segera terlaksana, “pungkas Wakil Bupati Tasikmalaya ini. (ADE B.ALIEF/KOMINFO)***