Banjar,LINTAS PENA—Dalam rangka pencegahan new stunting Di Kota Banjar, Wali Kota, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Wilayah Kelurahan Pataruman, tepatnya di RT 01 RW 03 Lingkungan Jelat. Jumat (27/01/2023).
Wali Kota Bersama Kepala Bappelitbangda, Kepala Dinas Kesehatan, Camat Pataruman serta Lurah Pataruman, blusukan di wilayah tersebut untuk meninjau lokasi rencana pembuatan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal. Di lokasi tersebut, dihuni oleh 10 Kepala Keluarga yang memerlukan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal, sementara sekarang masih memanfaatkan Sungai Cutanduy sebagai tempat pembuangan Limbah Komunal melalui saluran pembuangan di lokasi tersebut.
Selain meninjau lokasi rencana pembuatan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal, Wali Kota juga membagikan paket makanan tambahan bagi warga yang terdiri dari telur, daging ayam, serta susu.
Ditemui di sela-sela kegiatan, wali kota menuturkan bahwa salahsatu upaya pencegahan new stunting di Kota Banjar, dilakukan dengan penyediaan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal bagi masyarakat, sejalan dengan deklarasi ODF untuk Kelurahan Pataruman yang telah dilaksanakan beberapa hari yang lalu. “Upaya pencegahan stunting memerlukan sinergi dan kerja sama dari beberapa Perangkat Daerah, masyarakat, hingga lintas sektor, untuk itu saya berharap jalinan kerja sama dan sinergi yang kuat akan terus terjaga untuk mewujudkan Kota Banjar menjadi Kota Sehat. Dalam kesempatan ini juga, saya mengucapkan terima kasih kepada bapak H. Asep Saeful Uyun yang telah mewakafkan tanahnya untuk digunakan sebagai lokasi pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal,” ucap Wali Kota.
Dalam kunjungan di Kelurahan Pataruman, Wali Kota berkesempatan mengunjungi warga jompo atas nama Ibu Entin Sumartini (70) yang selama 4 (empat) tahun ini mengalami sakit.(AJAT SUDRAJAT/KOMINFO)***