oleh

Romo Sigit Widodo “Raja Akik Indonesia” Bicara Soal Batu Mani Gajah Asli Hingga Manfaatnya

TREN mengoleksi batu masih menghinggapi warga Indonesia. Bahkan kini batu itu tak cuma dicari keindahannya, tapi juga sisi lain berupa manfaat dari benda itu. Tak sedikit berburu batu dipercaya memiliki tuah.

            Pada kesempatan kali ini, LINTAS PENA membahas soal batu mustika Mani Gajah bersama “Raja Akik Indonesia” Romo Sigit Widodo panggilan akrab Drs.R.Sigit Widodo Nugrohadi,MM seorang kolektor sejati batu pusaka asal Purworejo ini, karena lebih dari 30 tahun mengoleksi ribuan jenis batu akik teutama batu akik pusaka yang punya nilai jual tinggi, juga dikenal sebagai pimpinan Padepokan Rangga Wijaya.

            “Kebetulan koleksi batu mustika Mani Gajah milik saya cukup banyak,baik yang masih bongkahan, kemudian yang sudah dibentuk cincin, liontin maupun cairannya. Saya memperolehnya untuk batu mani gajah dari Jawa dan Sumatera, fosil mani gajah dari Sragen dan Sumatera terutama Aceh dan Lampung.”ungkapnya.

            Dia mengakui, batu mani gajah banyak beredar atau dijual di pasaran baik offline maupun online dengan beragam harga, meski kualitasnya belum tentu menjamin. “Kalau saya kan tahu, mana mani gajah yang asli dan palsu, mana yang kualitasnya bagus atau yang biasa biasa saja, mana yang 1 alam dan 2 alam. Kebanyakan batu mani gajah kosongan. Kalau yang isi atau ada khodamnya, untuk mendapatkan batu mani gajah berkhodam itu sangat sulit dan membutuhkan ritual khusus, Sebab, kalau satu atau dua alam tergantung kekuatan kodam dalam batu .”katanya.

            Romo Sigit Widodo menjelaskan, bahwa batu Mani Gajah merupakan batu akik yang tergolong langka dan memiliki nilai jual sangat tinggi. Batu ini pun memiliki khasiat magis yang diyakini masyarakat luas terutama untuk sarana penglaris usaha dan pengasihan/pelet

Batu ini tergolong batu langka sehingga tidak jarang pedagang batu curang dengan membuat batu mani gajah palsu. “Oleh sebab itu, sebagai pembeli dan pecinta batu Anda harus bisa membedakan yang asli dan palsu.”ungkapnya

Batu akik memang terkenal memiliki kekuatan spiritual, hampir semua jenis batu, tak terkecuali batu mani gajah. Batu mani gajah  tersebut diyakini oleh sebagian besar masyarakat memiliki beragam khasiat atau manfaat. “Mani Gajah secara alamiah memancarkan Vibrasi yang mempunyai manfaat, antara lain: Manfaat pelet dan pengasihan sehingga Anda mudah meluluhkan kekasih Anda atau teman kenalan baru. Memancarkan daya tarik alami  sehingga Anda terlihat berbeda dan mudah diterima dimanapun Anda berada. Juga memancarkan aura positif dan kharisman.Karena kaitannya dengan daya tarik atau pengasihan/pelet, maka batu mani gajah yang asli dan berkhodam, umumnya digunakan pula sebagai penglaris usaha atau bisnis,”pungkasnya. (REDI MULYADI)***