oleh

SD Al-Mutaqin Gelar Persami Latihan Tingkat 1 di Desa Cisadap

Ciamis, LINTAS PENA

Sekolah Dasar Al-Mutaqin Tasikmalaya gelar LT 1 Pramuka di Jl RA Sutadinata Cisadap Ciamis hari Sabtu (12/10/2019) berakhir Minggu. “Kegiatan Lomba Tingkat 1 Gugus depan 02063-02064 Sd Al-Mutaqin digelar setiap tahun dengan tempat yang berbeda beda tiap tahunya”tutur Otong Tatang SPd Selaku Kepala Sekolah dan Mabigus Sd Al-mutaqin Tasikmalaya saat ditemui awak media.

Otong menjelaskan, tujuan diadakanya kegiatan ini  untuk membina para siswa siswi biar bisa mandiri supaya sesuai visi kami adalah” soleh berprestasi dan kreatif”.Kami selalu mengemas kegiatan-kegiatan untuk menciptakan kesolehan juga sebagai ajang kreatifitas.Melihat jarak dari sekolah dan sumber airnya banyak serta tempat untuk parkir maka dipilih tempat di lapang desa Cisadap .Kegiatan Lomba tingkat ini diikuti 360 peserta yang terdiri dari kelas IV lima rombel kelas V lima rombel,Sekalian bhakti sosial kepada warga setempat dari para siswa siswi kami yang pemberianya langsung oleh mereka “Tutur dia.

Erick selaku ketua pelaksana mengatakan untuk setiap tahun mempunyai target,Yaitu ingin mendidik kemandirian karena anak didik kami merupakan anak yang jarang keluar.

Jadi dengan kegiatan ini memberikan pengalaman  pertama buat anak-anak yaitu tidur diluar,jauh dari orang tua dan makan melayani sendiri.

Drs Obang MM selaku Wakasek Humas menambahkan “Dipilih tempat di Cisadapini dengan melihat masyarakat warganya yang kondusif.Melatih kemandirian anak anak sesuai dengan Trisatya dan Dasa Darma Pramuka.Menghilangkan exsutifitas di sekolah kami,Jadi tidak perlu ada anggapan Al Mutaqin Exutif di Tasikmalaya dan tidak bisa membaur,Bahwasana Sd Al Mutaqin terbuka untuk umum”Paparnya.

Imbauan dari Kepala Desa Cisadap Sodikin Saputra saat usai mengikuti upacara pembukaan mengatakan” Silahkan gunakan fasilitas tempat kami tapi ya..harus dijaga kebersihanya serta keamanannya selagi berlangsungnya kegiatan Lomba tingkat ini dan sesudah kegiatan di mohon untuk dibersihkan kembali”tuturnya.(EDIS RUSMANA)***

Komentar