Kab.Tasikmalaya,LINTAS PENA—Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ormas Brigez Kabupaten Tasikmalaya adakan halal bihalal,sekaligus memperingati Aniversary Dewan Pimpinan Cabang(DPC) Padakembang Yang Ke 5 Th serta meresmikan ketua DPC dari 17 kecamatan acara tersebut digelar di Cafe Sawarga Desa Ciawang Kecamatan Leuwisari Kabupaten Tasikmalaya minggu(12-6-2022)
Tampak hadir dari perwakilan Polres Tasikmalaya, perwakilan dari Polsek Leuwisari,Danramil Leuwisari, ketua DPD KNPI Kabupaten Tasikmalaya dan tamu undangan lainnya
Disela sela acara tersebut ketua Dewan Pimpinan Wilayah(DPW)Ormas Brigez Kabupaten Tasikmalaya Dadan Jaenudin menuturkan bahwa ini acara halal bihalal sekaligus Aniversary DPC Padakembang Yang Ke 5 tahun dan sekarang ada 17 DPC yang di kasih SK baru masa bakti tahun 2022-2025 kata Dadan
Dadan menambahkan adapun para ketua DPC yang mendapatkan SK sekarang ini yakni Cineam, Jatiwaras,Sukaraja, Cisayong,Tanjungjaya dan yang lainnya, Asal mula pertama di laksanakan acara ini terlepas dari waktu deklarasi di kepolisian tentang 4 Pilar waktu itu polres intruksi untuk semua ormas yang berasal dari kumpulan bermotor untuk menjaga kondusifitas di wilayah masing masing terangnya
Kami berharap untuk ketua DPC yang sekarang di kasih SK terbaru dari DPW saya menginginkan yang notabene organisasi masyarakat adalah membantu masyarakat bukan menakuti masyarakat,intinya harus terus bergerak dan bergerak untuk masyarakat luas,baik di bidang sosial .dan bidang yang lainnya yang berguna bagi bangsa ini harapnya
Dan sekarang Briges sudah menjadi Ormas dari pertama sebelum ormas kita OKP terlepas dari pandangan dan penilaian masyarakat terhadap organisasi kita nanti kita buktikan di lapangan apa yang di lakukan oleh organisasi masyarakat Brigez indonesia ini ungkapnya
Mudah mudahan kita dengan pemerintah tetap untuk Bisa bersinergi demi membantu masyarakat dan kami akan selalu hadir ditengah masyarakat guna memberikan suatu kebaikan
Serta saya minta kepada pemerintah untuk membuka ruang untuk mencari sebuah solusi yang baik atau win win solution untuk membuka cakrawala baru atau sebuah pandangan kedepan guna memajukan Kabupaten Tasikmalaya,intinya kaum muda atau kaum milenial supaya bisa berdaya saing dan memiliki lapangan kerja,agar kaum muda disalurkan sesuai bakat dan skiilnya masing masing harapnya
Dan kami minta kepada pembina pemuda baik itu KNPI atau dinas sosial lebih memperhatikan jiwa jiwa muda Baik di sekolah atau diluar untuk menjaga kondusifitas harus ada pembinaan jangan sampai hanya sosialisasi tapi tidak ada realisasi di lapangan tidak bisa masalah di selesaikan dengan sosialisasi tapi dengan realisasi di lapangan tandas Dadan (M.MUHLIS)***
Komentar